26 Desember 2022 | Tim Bank Mega Syariah
Dengan semakin berkembangnya teknologi dan internet, kehidupan kita pun semakin dimudahkan. Berbagai kegiatan dapat kita lakukan dimanapun dan kapanpun melalui internet, salah satunya adalah belanja online. Perlu kita pahami bahwa berbagai kemudahan ini tidak terlepas dari ancaman kejahatan siber.
Kejahatan siber adalah tindakan kriminal yang dilakukan dengan menggunakan perangkat elektronik dan juga koneksi internet.
Beberapa contoh kejahatan siber mencakup identity theft, kejahatan phising, kejahatan carding, penipuan online, peretasan situs dan email, kejahatan skimming, dan berbagai kejahatan lainnya.
Dalam melakukan belanja online, ada beberapa hal yang dapat dilakukan agar terhindar dari kejahatan siber. Simak beberapa tips berikut agar belanja online menjadi aman.
Jangan Mengirimkan Data Pribadi Anda Kepada Sembarang Orang.
Data pribadi merupakan data penting yang tidak boleh sembarang disebarluaskan. Data pribadi yang jatuh ke tangan oknum yang tidak bertanggung jawab dapat memicu terjadinya kejahatan siber.
Gunakan Antivirus Terkini
Agar terhindar dari email spam yang berisikan tautan kejahatan phising, Anda dapat menggunakan antivirus terkini.
Lapor Kepada Call Center Resmi
Apabila Anda merasa adanya kecurigaan indikasi kejahatan, segera laporkan kepada call center resmi. Hal ini dilakukan agar dapat segera dilakukan tindakan preventif oleh pihak yang bertanggung jawab. Selain itu, dengan langsung melapor kepada call center resmi, Anda dapat menghindari kedok penipuan lainnya.
Berhati-hati dalam Memasukkan User Id dan Password
Pastikan Anda hanya memasukkan informasi user id dan password di situs yang terpercaya dan kredibel. Jangan lupa untuk selalu waspada terhadap situs yang terbuka secara otomatis, terlebih jika meminta informasi user id dan password.
Hati-hati dalam Mengunduh Lampiran Email
Ketika Anda mendapatkan email dari situs yang tidak dikenal dan mencurigakan, hindari untuk mengunduh lampiran yang dikirim. Lampiran email ini bisa saja berisikan malware yang dapat mencuri data-data kita.
Lakukan Pergantian PIN Secara Berkala
Dalam melakukan transaksi, selalu gunakan PIN agar lebih aman dan jangan lupa untuk melakukan pergantian PIN secara berkala agar tidak mudah untuk diretas.
Demikian beberapa tips yang dapat Anda lakukan agar terhindar dari kejahatan siber saat berbelanja online, semoga bermanfaat!
Bagikan Berita